Tips agar Tubuh Tetap Sehat Saat Puasa di Bulan Ramadhan

Tips agar Tubuh Tetap Sehat Saat Puasa di Bulan RamadhanGambar: freepik
WangRitam.com, Ramadhan merupakan bulan istimewa bagi umat Islam, di mana para penganut Islam memiliki kewajiban menjalankan puasa selama satu bulan penuh. Pastinya, butuh persiapan agar puasa yang dijalankan bisa terpenuhi sampai bulan Syawal tiba.

Selain banyak pahala bisa didapatkan dari puasa di Bulan Ramadhan, ternyata ada banyak manfaat setelah menjalaninya. Namun, bukan berarti pola hidup sehat tidak dijaga karena hal tersebut dapat memengaruhi ketahanan atau kesehatan Anda saat menjalankan puasa.

Beberapa manfaat yang bisa dirasakan saat menjalani puasa antara lain, mempercepat pembaruan sel, membuat zat racun pada tubuh, memperkuat sistem kekebalan tubuh, dan lain sebagainya. Tidak heran bulan Ramadhan dikatakan sebagai bulan penuh berkah.

Dalam menjalani ibadah puasa, para pelakunya perlu juga mempertimbangkan asupan pada tubuh pada saat sahur maupun berbuka. Dengan begitu, saat menjalani puasa bisa lebih kuat dan dapat memaksimalkan manfaat yang diperoleh nantinya.

Tips Membuat Tubuh Tetap Sehat saat Berpuasa

Meskipun ada banyak manfaat didapatkan saat menjalankan puasa, namun asupan dan kegiatan pola hidup sehat tetap harus diperhatikan. Lalu, apa saja sih tips agar tubuh Anda tetap sehat selama menjalankan ibadah puasa?

1. Memenuhi Kebutuhan Air

Dalam menjalankan puasa, seseorang memiliki potensi mengalami dehidrasi karena cairan di dalam tubuh tidak terpenuhi. Apalagi ketika rutinitas yang dilakukan banyak mengeluaran cairan pada tubuh seperti keringat berlebih.

Hal itulah yang terkadang membuat seseorang tidak kuat saat menjalani ibadah puasa, sehingga dirinya memutuskan untuk membatalkannya. Oleh sebab itu, tips penting agar tubuh tetap sehat yaitu selalu memenuhi kebutuhan cairan di dalam tubuh.

Setidaknya selama sehari, Anda perlu mencukupkan asupan air sekitar 8 gelas. Sedangkan untuk pembagiannya yaitu 2 gelas saat buka, 4 gelas saat malam antara buka dan sahur, dan 2 gelas lagi saat waktu sahur.

2. Pola Makan yang Teratur

Sebagian orang terkadang tidak memperhatikan pola makan yang teratur, apalagi ketika saat waktu berbuka. Sering ditemukan beberapa orang saat berbuka melahap setiap makanan yang ada, sehingga merasakan kenyang berlebihan.

Masalah yang timbul apabila hal tersebut dilakukan, yaitu makanan berlebih tersebut dapat mengganggu metabolisme di dalam tubuh. Akibatnya, membuat seseorang tersebut mudah mengantuk, sehingga dapat mengganggu aktivitas nantinya.

Oleh sebab itu, disarankan agar makan secara perlahan, misalnya saat awal buka puasa bisa berbuka dengan makanan ringan. Setelah, 2 jam barulah Anda bisa makan makanan utama, sehingga pencernaan dalam tubuh bisa mencernanya secara lancar.

3. Selalu Pilih Makanan Sehat

Bagi orang kebanyakan terkadang tergiur untuk menikmati berbagai jenis makanan saat berbuka puasa, tanpa memilih nutrisinya secara tepat. Hal itu dapat memberikan dampak pada tubuh, salah satunya yaitu pada gula darah dan sistem pencernaan.

Oleh sebab itu, memilih makanan sehat merupakan salah satu hal penting dalam berpuasa agar tubuh tetap sehat. Setidaknya, Anda perlu menghindari makanan dengan kandungan gula tinggi, makanan dengan minyak berlebih, dan makanan kurang sehat lainnya.

4. Sempatkan Diri Melakukan Olahraga

Selama menjalani puasa bukan berarti tidak melakukan aktivitas gerak sama sekali karena khawatir merasa lelah atau haus. Justru kebiasaan tersebut akan memicu penyakit karena keringat jarang keluar yang menjadi salah satu cara mengeluarkan racun pada tubuh.

Oleh sebab itu, penting dalam sehari Anda melakukan olahraga ringan. Setidaknya olahraga ringan tersebut dilakukan sekitar 30 menit setiap pagi atau sore. Dengan begitu, tubuh bisa lebih sehat dan bugar, sehingga terhindar dari rasa lemas.

Namun, tetap perlu diperhatikan bahwa olahraga tersebut juga jangan dilakukan secara berlebihan karena keringat berlebih bisa menimbulkan dehidrasi. Anda perlu lebih bijak dalam menjalaninya agar puasa tetap lancar dan tubuh tetap sehat.

5. Perhatikan Kualitas Tidur

Mereka yang menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan biasanya memiliki waktu tidur berbeda dari bulan biasanya. Hal itu kerap membuat sebagian umat islam kurang memperhatikan kualitas tidurnya.

Padahal memperhatikan kualitas tidur sangatlah penting saat bulan puasa, sehingga tubuh lebih bugar saat beraktivitas nantinya. Pola tidur yang berbeda menuntut pada pelaku puasa untuk mengatur kapan waktunya tidur dan bangun dalam waktu yang sama.

Selalu menjaga kesehatan selama menjalankan ibadah puasa merupakan cara terbaik agar bulan Ramadhan bisa terlewati dengan lancar. Dengan begitu, manfaat-manfaat besar lainnya benar-benar dirasakan secara nyata. Semoga bermanfaat...

Post a Comment

Previous Post Next Post